Saturday, March 17, 2018

Valentino Rossi perpanjang kontrak


Para pecinta MotoGP tidak menyangka ternyata Valentino Rossi telah menandatangani  perpanjangan kontrak dengan Movistar Yamaha sampai 2020. Hal ini diluar dugaan publik karena awalnya Rossi akan memberi keputusan setelah seri berjalan  hingga paruh musim 2018. Bukan hanya fans Vale saja yang turut gembira, Movistar Yamaha, rekan satu timnya, para pembalap  dan penggemar dunia balap motor juga turut senang atas keputusan yang diambil olehnya.

Keputusan tersebut telah memberi sinyal kuat bahwa  Valentino Rossi benar-benar yakin kalau dirinya masih mampu bersaing dengan para pembalap muda lainnya. Bukan tidak mungkin motivasinya yang sangat tinggi ini nantinya bisa membuat kejutan baru di musim MotoGP 2018 ini. Meskipun persaingan kali ini jauh lebih ketat dibandingkan tahun lalu, namun performa Yamaha YZR-M1 yang ditungganginya sudah mulai membaik. Pada sesi ujicoba di Losail - Qatar di hari pertama berada di posisi ke 7 (01/03/2018), namun di hari kedua memang turun ke posisi 11 tetapi di hari terakhir Rossi memperbaiki catatannya di posisi ke 2 dengan catatan waktu 1:54.276.
 
Valentino Rossi perpanjang kontrak
Photo by. YamahaMotoGP
Bila melihat penampilan Rossi sejak ujicoba di Qatar, menurut analisa Motroz dia akan tampil lebih baik daripada rekan satu timnya Maverick Vinales. Vinales terlihat masih banyak mengalami keluhan dengan motornya.  Dia beranggapan tim mekanik belum fokus pada perbaikan dan terlalu banyak buang waktu untuk mencoba banyak hal. Lalu seperti apa penampilan Valentino Rossi dan Maverick Vinales di latihan bebas (FP1) pada hari Jum’at 16/03/2018. Siapa yang lebih baik pada sesi latihan bebas pertama. Kita saksikan saja

#RossiPerpanjangKontrak, #ValentinoRossi, #SignedContractWithYamaha, #MovistarYamaha,
#Vale, #VR46
Share:

0 Comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar dengan bijaksana dan saling memberikan masukan positive.Terima kasih

Ads Space

Chinese (Traditional)DutchEnglishFrenchGermanIndonesianItalianRussianSpanish

Categories

Pre-ICO

Ads Space